News

Satukan Ahan Shetty dan Pooja Hegde, Sanki Rilis Valentine Tahun Depan

1 menit baca
1,012 views
Satukan Ahan Shetty dan Pooja Hegde, Sanki Rilis Valentine Tahun Depan

Produser kenamaan Sajid Nadiadwala baru saja mengumumkan proyek terbarunya yang nantinya akan dibintangi oleh Ahan Shetty dan Pooja Hegde. Seperti diberitakan oleh bollywoodhungama.com, proyek yang berjudul Sanki tersebut akan dirilis pada momen Valentine tahun 2025 mendatang.

Dalam tweet terbarunya, Tim produksi mengumumkan,

#Sanki #SajidNadiadwala yang dibintangi #AhanShetty & @hegdepooja dirilis pada 14 Februari 2025 di bioskop terdekat. Disutradarai oleh #AdnanAShaikh & #YasirJah. Ditulis oleh @rajatsaroraa."

Sementara itu, naskah dari Sanki sendiri ditulis oleh Rajat Aroraa dan disutradarai oleh sutradara debutan Adnan A. Shaikh dan Yasir Jah.

Bagikan: